Bahan Bahan:
- 500 g hati ayam/sapi
- Minyak goreng
- 10 buah petai, kupas
- 2 buah cabai merah besar, buang bijinya, iris serong tipis
- 1 cm lengkuas, memarkan
- 2 lembar daun jeruk purut
- 1 lembar daun salam
- Haluskan:
- 6 buah cabai merah besar, rebus
- 5 buah cabai rawit merah
- 5 butir bawang merah
- 3 siung bawang putih
- ½ sdt terasi goreng
- 1 sdt gula pasir
- 1 sdt garam
- Potong-potong hati ukuran dadu kecil.
- Panaskan minyak dalam wajan, goreng hati hingga agak kering.
- Angkat dan tiriskan.
- Panaskan 3 sdm minyak, tumis bumbu halus.
- Aduk hingga wangi.
- Tambahkan cabai iris, aduk hingga layu.
- Masukkan lengkuas, daun salam dan daun jeruk, aduk hingga layu.
- Masukkan hati goreng dan petai, aduk terus hingga mendidih dan bumbu meresap.
- Angkat dan sajikan hangat.